Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Qothrorul Falah (OPPQ) menyelenggarakan Muhadhoroh Kubro, Sabtu, 18 Februari 2023 di GOR Pesantren.
Tampak hadir Ketua YPI Qothrorul Falah sekaligus Kepala SMA Qothrotul Falah KH. Abdurohman Syatibi, M.Pd., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Andri Fauzi, S.Sos., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan M.E. Sulaiman, Kepala Tata Usaha Syifa F. Fajriyah, dewan guru dan sebagainya.
Pada kegiatan yang bertepatan dengan Peringatan Isra’ Mi’raj ini, beberapa orator tampil menggunakan Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Bahasa Inggris dan Bahasa Sunda. Mereka menampilkan kebolehannya.
Dalam sambutannya, Ketua Yayasan, Kiai Abdurohman menyatakan, santri yang akan tampil nanti dalam Muhadhoroh Kubro ini kelak akan berdiri di depan ribuan orang dan pandangan mata.
“Ini latihan! Insha Allah ini jadi cikal-bakal kalian ke depan untuk lebih sukses lagi,” ujarnya.
Dikatakan Putera Pengasuh Pesantren Qothrorul Falah ini, tidak ada seorangpun yang tiba-tiba langsung menjadi besar.
“Semua ya dari nol. Dari kecil. Depan kelas. Depan podium. Kita belajar tausiah atau mauidhoh hasanah kecil-kecilan. Lama-lama jadi besar,” katanya.
Kiai Aang, sapaan akrabnya, lalu bercerita pengalamannya mesantren di Pondok Pesantren Tebuireng Jombang Jawa Timur.
“Dulu saya jam’iyyah (semacam muhadhoroh) antar kamar. Gojlokannya luar biasa. Kadang dilempar bantal atau gayung. Hanya yang tegar saja yang lulus,” ceritanya.
Karena itu, beliau berharap, semoga kegiatan latihan ini menjadikan mental mereka kuat dan kokoh lagi tahan banting. Dan mampu menjadi jalan sukses mereka menjadi dai-daiyah.
“Semoga jadi dai-daiyah yang luar biasa. Siapapun yang tampil, semoga cita-citanya dikabulkan,” katanya berdoa.
“Ke depan semoga juga akan membawa nama baik Pesantren ini,” sambungnya.
Semoga saja kegiatan ini benar-benar memberikan pembelajaran terbaik untuk mereka yang tampil dan para santri semuanya. Amin!()