Sebagian guru dan santri Pondok Pesantren Qothrotul Falah Cikulur Lebak Banten berkesempatan mengikuti “Pembelajaran Hadis Berbasis Digital”, Kamis, 24 Oktober 2024.
Bertempat di Majlis Putra Qothrotul Falah, kegiatan ini merupakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dari Program Studi (Prodi) Ilmu Hadis Fakultas Ushuluddin dan Adab (FUDA) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanudin Banten.
Bertindak sebagai Pemateri adalah Ketua dan Sekretaris Prodi Ilmu Hadis Muhammad Alif dan Salim Rosyadi.
Dalam paparannya, Ketua Prodi menjelaskan bahwa dirinya telah membuat aplikasi hadisdigitalonline untuk memudahkan pencarian Hadis, baik mencari tema maupun mencari sumber penukilan Hadis.
Tema apa saja, bisa dicari dalam aplikasi ini. Dan ini akan memudahkan bagi para penceramah atau para dai. Juga memudahkan para akademisi.
Bahkan, dikatakannya, aplikasi ini sampai menjelaskan pada detail identitas kitab: pengarang, penerbit, tahun, juz, dan halaman.
Ini merupakan langkah canggih dalam dunia kajian ilmu Hadis. Dulu, ketika ingin mengetahui Hadis ada di kitab apa, maka media yang bisa digunakan seperti kitab al Jami’ al Shaghir karya al Suyuti, al Mu’jam al Mufahras li Alfadh al Hadits karya AJ Wensink dan sebagainya.
Melalui digitalisasi metode pencarian ini, maka siapapun akan dimudahkan dalam proses pencarian Hadis.
Kegiatan itu, karenanya, sangat bermanfaat dan urgen bagi guru-guru dan santri. []